Ini 7 Manfaat Diffuser dan Tips Memilihnya

diffuser adalah
diffuser adalah

Diffuser adalah alat yang berfungsi untuk mengubah minyak esensial menjadi uap wangi atau aromaterapi dan menyebarkannya di udara, sehingga lebih mudah dihirup. Penggunaannya di dalam ruangan dapat menciptakan suasana yang nyaman. Oleh karena itu, alat ini kerap digunakan untuk menenangkan pikiran dan mengurangi stres.

Diffuser sedang menjadi tren seiring maraknya penggunaan aromaterapi. Namun, sebelum membelinya, ada baiknya jika Anda mengenali jenis dan kegunaannya terlebih dahulu. Hal ini dilakukan agar Anda tidak salah pilih dan bisa memperoleh manfaat yang maksimal dari aromaterapi yang digunakan.

Manfaat dan Fungsi Diffuser

diffuseradalah

Sumber: Unsplash

Pada umumnya, fungsi diffuser dapat memberikan efek terapi atau efek menyembuhkan karena menghasilkan partikel-partikel dari essential oil yang disebarkan melalui udara. Partikel-partikel tersebut akan merangsang sistem saraf untuk mengirimkan sinyal ke sistem limbik di otak.

Otak kemudian akan merespons dengan berbagai fungsi fisiologis, seperti pelepasan hormon, mengurangi rasa sakit, atau dorongan positif dalam suasana hati. Manfaat lainnya adalah untuk terapi pernapasan, peningkatan mood, relaksasi, pemurnian udara, dan banyak lagi tergantung dari essential oil yang digunakan.

Cara pakai yang direkomendasikan adalah 30–60 menit dengan meneteskan 3–5 tetes essential oil. Selain itu, pastikan pula ruangan tempat diffuser digunakan memiliki ventilasi yang baik. Agar bisa berfungsi secara optimal, sebaiknya ditaruh di area strategis, seperti di meja kerja, samping tempat tidur, hingga bagian tengah ruang keluarga.

Adapun manfaat dan fungsi diffuser adalah:

1. Untuk Relaksasi Tubuh

Perpaduan diffuser yang ditambahi dengan minyak esensial yang Anda baurkan ke dalam, secara efektif dapat memberikan efek rileks pada tubuh. Oleh karena itu, Anda bisa menyimpannya di atas meja kerja agar pikiran Anda dapat terbebas dari stres atau simpan di area kamar tidur untuk meningkatkan kualitas tidur Anda.

2. Untuk Mencegah Flu dan Pilek

Minyak atsiri memiliki kandungan senyawa organik dan sifat anti-mikroba, sehingga saat disebarkan dengan diffuser, kandungan tersebut akan bersentuhan langsung dengan patogen yang tersebar di udara untuk mempersulit bakteri menyerang tubuh. Bahkan, minyak atsiri dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuhmu sehingga tidak rentan terkena penyakit seperti flu, pilek dan batuk.

3. Untuk Melancarkan Pernapasan

Untuk Anda yang memiliki alergi pernapasan, penggunaan diffuser dengan minyak atsiri juga sangat bagus untuk mengurangi penyumbatan dan peradangan pada saluran pernafasan. Alhasil, penggunaannya secara efektif dapat membuatmu bisa bernafas lebih mudah dan mengatasi alergi pernafasan saat di dalam ruangan.

4. Untuk Mengatasi Nyeri

Minyak atsiri yang digunakan dalam diffuser adalah salah satu cara efektif untuk dapat menghilangkan sakit kepala, nyeri otot dan nyeri sendi dengan cara mengoleskan pada bagian yang sakit. Nah, Anda juga bisa memperluas pengaruh minyak atsiri menggunakan diffuser sehingga memaksimalkan kegunaannya untuk mengatasi nyeri di sejumlah anggota tubuh.

5. Untuk Mengusir Nyamuk dan Serangga

Seperti yang kita ketahui, lalat dan nyamuk yang hinggap di dalam rumah bisa menjadi sumber penyakit yang membahayakan. Adapun penggunaan diffuser dengan minyak esensial secara efektif dapat menjadi pengusir lalat dan nyamuk. Dengan begitu, Anda tak perlu lagi menggunakan racun serangga yang membahayakan kesehatan tubuh.

6. Untuk Aroma Esensial

Lilin aroma terapi atau penyegar udara lebih umum dikenal banyak orang untuk memberikan aromaterapi yang menenangkan dalam ruangan. Namun, keduanya belum tentu aman karena memiliki adanya risiko kebakaran yang bisa terjadi karena menggunakan api.

Diffuser adalah alat  yang lebih unggul karena berperan sebagai pembersih udara melalui molekul yang disebarkan dan sekaligus memberikan wewangian esensial dalam ruangan. Alat ini menyediakan fitur-fitur yang bisa Anda atur sesuai dengan keinginan dan kondisi ruangan Anda.

7. Untuk Meningkatkan Kualitas Tidur

Diffuser yang diberi dengan minyak esensial memberikan efek santai yang menenangkan dalam ruangan. Atmosfer yang tercipta ini membantu orang dari segala usia untuk tertidur lebih cepat dan nyenyak. Untuk mengatasi insomnia Anda bisa mencampurkan minyak esensial lavender, bulgarian rose, dan chamomile romawi.

Tips Memilih Diffuser Sesuai Kebutuhan

diffuser adalah

Meskipun kini diffuser dijual dengan harga bervariasi, bukan berarti Anda boleh memilih secara sembarangan. Sebaiknya Anda mempertimbangkan beberapa hal penting berikut ini ketika memilih diffuser.

  • Menyesuaikan kapasitas diffuser dengan ukuran ruangan: jenis diffuser konvensional berupa lilin aromaterapi atau candle diffuser hanya cocok digunakan di ruangan berukuran kecil karena jangkauan uapnya tidak terlalu jauh. Kalau Anda ingin membeli diffuser untuk ruangan besar, maka sebaiknya Anda memprioritaskan diffuser yang beroperasi dengan listrik supaya dapat menjangkau seluruh ruangan secara maksimal.
  • Memilih diffuser yang dilengkapi berbagai fitur manfaat: fungsi diffuser kini bukan sekadar sebagai alat pengharum ruangan. Ada banyak fitur menarik yang disematkan pada diffuser modern, seperti pengatur waktu otomatis (timer) dan lampu tidur. Jadi, Anda patut lebih cermat memilih diffuser yang fitur-fiturnya sesuai dengan kebutuhan Anda.
  • Mengutamakan diffuser yang proses perawatannya mudah: pemilihan diffuser juga patut mempertimbangkan proses perawatannya. Seluruh komponen mesin diffuser harus dibersihkan secara teratur supaya performanya tetap terjaga. Jangan sampai ada kotoran dan jamur yang menempel pada diffuser hingga mengganggu kualitas aroma yang dihasilkan. Utamakan diffuser yang proses perawatannya mudah supaya Anda tidak kerepotan saat membersihkannya.

Hidup Semakin Berkualitas dengan ONASSIS Aromatic Diffuser

diffuser

ONASSIS Aromatic Diffuseradalah alat yang terbuat dari PP kualitas tinggi dengan finishing yang sangat berkelas kombinasi hitam doff dan glossy. Perangkat ini dapat membuat udara lebih bersih dan segar. Ditambah dengan therapy oil, ONASSIS Aromatic Diffuser bisa menciptakan udara yang bersifat healing terhadap saluran pernafasan, sakit kepala, migrain dll serta menciptakan suasana ruangan sesuai dengan mood dan ketenangan pikiran.

ONASSIS Aromatic Diffuser dapat melembabkan udara ruangan dengan luas maksimal 20 m2. Alat ini juga dilengkapi LED 4 warna yang membuat tampilannya sangat menarik dan mengubah interior ruangan menjadi elegan dan berkelas. Fitur timer yang dapat mengatur durasi aktif dan level kecepatan penguapan membuat ONASSIS Aromatic Diffuser makin canggih dan mudah digunakan.

Anda tidak perlu takut dengan penggunaan energi listrik yang berlebihan. karena ONASSIS aromatic diffuser bisa dengan mudah Anda kendalikan. Anda tinggal mengunduh aplikasi ONASSIS Smart di hp Anda. dan nikmati kemudahan untuk mengontrol Aromatic Diffuser ini kapan saja dan dimana saja.

Segera dapatkan produk ONASSIS Aromatic Diffuser sekarang juga dan rasakan manfaatnya.