Handle atau gagang pintu merupakan salah satu unsur penting dari bagian pintu. Maka dari itu, keberadaannya cukup vital karena fungsinya untuk membuka atau menutup pintu. Akan tetapi, tahukah Anda apa merk gagang pintu terbaik saat ini?
Sebelum menjawab pertanyaan tersebut, Anda perlu mengetahui bahwa ada banyak jenis gagang pintu yang bisa Anda gunakan. Mulai dari bentuk knob, lever, hingga half circle. Anda bisa memilihnya sesuai kebutuhan di rumah Anda.
Untuk mengetahui informasi ini lebih utuh, artikel di bawah ini mengulas tentang fungsi gagang pintu pada rumah. Selain itu, artikel ini juga memberikan rekomendasi gagang pintu dari merk gagang pintu terbaik saat ini. Selengkapnya, simak di bawah ini.
Fungsi Gagang Pintu pada Rumah
Adapun gagang pintu memiliki beberapa fungsi yang perlu Anda ketahui yaitu:
a. Pegangan Pintu
Gagang pintu berfungsi sebagai pegangan untuk membuka dan menutup pintu. Ketika gagang pintu ditarik atau diputar, mekanisme pintu akan terbuka atau tertutup.
b. Jaminan Keamanan
Beberapa gagang pintu dilengkapi dengan fitur pengunci, sehingga dapat digunakan sebagai akses keamanan untuk mencegah orang yang tidak diinginkan masuk ke dalam ruangan. Fitur pengunci itu sendiri sudah berupa sidik jari atau akses melalui telepon genggam.
c. Elemen yang Menarik
Gagang pintu juga dapat digunakan sebagai elemen yang menarik untuk meningkatkan tampilan pintu dan interior rumah. Keindahan dan kemewahan juga menjadi alasan mengapa desain gagang pintu perlu diperhatikan dengan baik.
d. Penggunaan Pintu Menjadi Lebih Mudah
Gagang pintu yang dirancang dengan ergonomi dapat membantu memudahkan penggunaan pintu, terutama untuk orang yang memiliki masalah kesehatan atau mobilitas yang terbatas. Sebab, tidak ada artinya apabila indah namun ternyata tidak dapat diakses oleh semua kalangan.
e. Mempermudah Pemeliharaan
Gagang pintu yang terbuat dari bahan yang berkualitas dan mudah dibersihkan dapat mempermudah pemeliharaan pintu dan menjaga tampilan tetap bersih dan menarik.
Ketika Anda mengetahui bagaimana fungsi gagang pintu pada rumah maka Anda juga perlu tahu apa pentingnya gagang pintu pada rumah.
Pentingnya Gagang Pintu Pada Rumah
Sebagian besar pemilik rumah terkadang abai dengan pemilihan gagang pintu. Padahal, gagang pintu merupakan salah satu bagian yang cukup vital di pintu. Selain fungsinya membuka atau menutup pintu, gagang juga menjadi kunci estetik di rumah.
Maka dari itu, tidak jarang banyak merk gagang pintu yang menawarkan inovasi terkini untuk meraih konsumen. Pemilik harus memperhatikan dengan seksama sebelum memutuskan untuk membeli gagang pintu.
Salah satu yang diperhatikan adalah bahan. Apabila bahannya tidak berkualitas, tidak tahan terhadap korosi, garansi yang diberikan tidak panjang, Anda lebih baik berpikir ulang sebelum membeli.
Kekhawatirannya adalah ketika Anda terlanjur membelinya maka jaminan kenyamanan tidak akan hadir di rumah Anda. Selain itu, bahan yang buruk membuat daya tahan gagang pintu tidak baik. Sehingga menjadi tidak tahan korosi, api, dan sebagainya.
Oleh karena itu, perhatikan dengan baik mulai dari bahan, jenis material, hingga apakah gagang pintu ini ergonomis atau tidak. Selain itu, tidak jarang harga menjadi penentu apakah konsumen memutuskan untuk membeli atau tidak.
BLC group memiliki merk gagang pintu terbaik bernama Bellucci. Brand yang satu ini menyediakan beberapa jenis hardware yang sesuai dengan kebutuhan rumah atau kantor Anda.
Synteza untuk Merk Gagang Pintu Rumah Anda
Bellucci telah dikenal sebagai hardware yang memiliki daya tahan kuat dan awet. Berbagai hardware telah diluncurkan ke publik. Beberapa hardware di antaranya seperti Vagetti dan BLC Green Label.
LS VGT Praha BL
Jika Anda menginginkan gagang pintu yang secara tampilan lebih sederhana, Praha MT adalah solusi terdepan. Hal ini dapat dilihat dari bentuknya yang sangat elegan, simple namun terlihat classy.
Selain itu, bahan material yang ada di Praha MT merupakan pilihan terbaik sehingga tidak mudah karat dan tahan terhadap korosi. Satu hal yang menarik dari Praha MT adalah Onassis menyediakan garansi seumur hidup untuk mekanik lock mortise seri ini.
Bellucci Green Label Lavender Black
Produk Bellucci Green Label dengan tipe Lavender merupakan inovasi ter-update yang ramah lingkungan. Selain itu, gagang pintunya anti karat karena dalam balutan double layer powdered coating. Di samping itu, Anda juga mendapatkan lima buah anak kunci dari kuningan, silinder dengan pin dan core kuningan, serta mortise atau body lock dengan plat depan stainless steel.
Kini, selain kedua merek di atas, Bellucci menghadirkan Synteza LYKKELIG.
Synteza LYKKELIG adalah kunci pintu rumah yang menyediakan sistem keamanan berlapis. Pemilik rumah bisa membuka atau menutup pintu dengan berbagai cara. Seperti fingerprint, password, kartu, hingga 3D face recognition. Tidak lupa juga Synteza telah terintegrasi dengan aplikasi Onassis. Membawa smart lock ke level berikutnya dengan teknologi terbaru, One way Video Two way Audio call sehingga bisa berkomunikasi secara langsung dengan tamu di luar melalui smart lock.
Dengan desain yang ciamik, Synteza menghadirkan kunci pintu rumah yang aerodinamis. Selain itu, gagang pintunya dapat sesuai dengan genggaman tangan Anda.
Dengan memiliki Synteza membuat rumah Anda akan naik kelas. Sebab, teknologi termutakhir telah hadir dalam Synteza. Bersama BLC Group, ciptakan keamanan dan kenyamanan saat Anda berada di rumah.