Setelah renovasi rumah, biasanya bagian lantai akan terlihat sangat kotor karena tumpukan debu dan serpihan material sisa bekas renovasi rumah. Tidak lama setelah renovasi selesai, Anda harus segera melakukan pembersihan lantai agar lantai bisa kembali bersih. Nah, dalam kesempatan kali ini kita akan bahas bersama bagaimana cara membersihkan lantai setelah renovasi. Karena dengan mengetahui tipsnya, Anda bisa membersihkannya dengan tepat dan cepat sehingga lantai rumah bisa kembali bersih.
6 Cara Membersihkan Lantai Setelah Renovasi
- Mengosongkan Ruangan yang Akan Dibersihkan
Cara membersihkan lantai setelah renovasi pertama yakni mengosongkan terlebih dulu ruangan yang akan anda bersihkan. Jadi setelah tukang rampung melakukan pekerjaannya, jangan terlebih dulu memasukkan barang-barang ke dalam rumah. Hal ini akan mempermudah anda dalam proses membersihkan lantai.
- Bersihkan Lantai dari Sisa Material yang Berukuran Besar
Umumnya, sisa material memang telah dibersihkan oleh tukang yang mengerjakan renovasi rumah. Namun bisa saja masih ada sisa material yang belum benar-benar tersingkirkan dari dalam rumah, terutama material yang berbentuk besar. Biasanya material berbentuk besar tidak ikut dibersihkan karena khawatir masih berfungsi dan akan digunakan selanjutnya. Maka dari itu, pastikan Anda membereskan semua sisa material sebelum mulai membersihkan rumah.
Lebih baik lagi jika Anda bisa memilah-milah sesuai dengan jenis materialnya — kayu, bata, keramik, atau lainnya. Jika ada material yang masih bisa digunakan, Anda boleh menyimpannya. Sedangkan yang tidak terpakai bisa disingkirkan.
- Bersihkan Bagian Atas dan Samping Rumah
Cara membersihkan lantai setelah renovasi selanjutnya yaitu mendahulukan membersihkan bagian atas dan samping. Prinsip saat membersihkan rumah adalah memulai dari bagian atas terlebih dulu. Misalnya debu di bagian langit-langit perlu dibersihkan dulu dengan sapu.
Kemudian berpindahlah ke bagian samping (sisi-sisi) seperti tembok dan kaca. Gunakan kemoceng dan lanjutkan dengan lap. Alasan memulai proses membersihkan rumah dari bagian atas dan samping adalah agar debu dan kotoran yang jatuh ke lantai bisa sekaligus dibersihkan ketika menyapu lantai nantinya.
Pastikan bagian langit langit bersih dari kotoran. Jika ruangan sudah siap untuk dibersihkan, Anda bisa langsung memulainya dengan menyapu lantai untuk membersihkan kotoran-kotoran besar atau yang tampak dan mudah dibersihkan. Cara ini diperlukan untuk meringankan pekerjaan bersih-bersih lantai Anda setelah renovasi.
- Bersihkan Cat dan Kotoran yang Ada di Lantai
Lanjut ke bagian-bagian kecil yang mungkin perlu waktu lebih lama untuk membersihkannya. Mulai dari menggosok noda cat yang ada di keramik atau lantai. Anda bisa menggunakan silet atau benda tajam atau thinner untuk mengangkat noda cat yang mengeras tersebut.
Bersihkan juga kerak pada tembok yang mungkin terlewat. Periksa bagian kaca jendela yang juga kotor karena cairan cat yang menetes. Apabila noda cat terlalu keras untuk dibersihkan, Anda bisa membasahinya dengan sedikit air agar lebih mudah untuk digosok dan dikelupas dari permukaan lantai atau permukaan lain.
Setelah cat dan kotoran yang menempel benar-benar bersih, Anda bisa melakukan pembersihan sekalian dengan menyingkirkan debu-debu yang ada di lantai
- Bersihkan Lantai dengan Sapu atau Vacuum Cleaner
Cara membersihkan lantai setelah renovasi selanjutnya dengan menyingkirkan debu dari lantai. Gunakan vacuum cleaner untuk menjangkau sudut ruangan yang sempit dan sulit dijangkau dengan sapu. Menggunakan vacuum cleaner juga membuat debu dari lantai hilang sempurna.
Sedangkan untuk bagian lantai yang terlihat bisa gunakan sapu seperti biasa untuk menyingkirkan debu. Selanjutnya siapkan ember air dan alat pel. Bersihkan lantai dengan pel agar debu yang terdapat pada lantai sisa bekas renovasi bisa menghilangkan dengan sempurna.
- Pel Lantai Berulang Kali
Terakhir, lantai kini sudah bersih dari sisa kotoran dan debu, maka selanjutnya pel lantai sampai bersih! Serupa dengan menyapu, kami sarankan agar pel lantai berulang kali. Semisal pertama, pel lantai dengan air bersih biasa tanpa dicampur pembersih lantai.
Berikutnya setelah dibersihkan dengan air bersih, pel kembali, kali ini memakai pembersih lantai yang mempunyai wangi segar. Selain bersih, lantai rumah pasca renovasi akan wangi, sehingga lantai di rumah sudah siap pakai dan Anda boleh memasukkan perabotan ke dalam rumah.
Lantai Bersih Maksimal Dengan Robot Vacuum Laser Bot M8 dari Onassis
Seperti yang telah dibahas sebelumnya, bahwa menyapu lantai adalah langkah penting yang menentukan proses membersihkan lantai setelah renovasi menjadi bersih sempurna.
Tentunya, untuk hasil menyapu lantai agar bersih Anda bisa menggunakan sapu otomatis Robot Vacuum Laser Bot M8 dari Onassis. Produk ini bisa melakukan pemetaan denah rumah dengan bantuan teknologi sinar laser sehingga proses membersihkan rumah Anda menjadi lebih efektif.
Selain itu, dengan menggunakan Robot Vacuum Laser Bot M8, Anda juga dapat membersihkan kolong furniture seperti bawah kasur atau sofa karena ukurannya yang minimalis
Sinar laser/sensor dalam sapu otomatis menjadi fitur yang sangat penting agar proses pembersihan lebih maksimal. Laser Bot M8 mampu mengingat hingga 5 denah peta berbeda dengan fungsi utamanya yakni menyapu, menyedot debu, dan mengepel ruangan. Pengoperasian alat ini juga dapat dikontrol melalui smartphone anda karena produk ini support Android OS dan IOS, serta perintah suara. Selain itu, Anda juga bisa membuat jadwal pembersihan melalui aplikasi sehingga Anda tidak perlu khawatir dengan kebersihan rumah atau bahkan bisa melakukan pekerjaan penting lainnya. Dengan fitur-fitur luar biasa dari Laser Bot M8, produk ini akan menjadi jenis produk kebersihan yang akan ada di setiap rumah pintar di masa depan. Temukan lebih banyak informasi spesifikasi dan harganya dengan mengunjungi Tokopedia resmi Onassis.