Berkenalan dengan Fitur Canggih Face Recognition Door Lock

face recognition door lock
face recognition door lock

Face Recognition Door Lock adalah jenis sistem keamanan yang menggunakan perangkat lunak pengenalan wajah untuk mengidentifikasi pengguna yang berwenang. Kunci ini menjadi semakin populer karena menawarkan keamanan dan kenyamanan yang tinggi. Beberapa opsi tersedia di pasar, jadi memutuskan mana yang tepat untuk Anda bisa jadi sulit. Artikel ini akan membahas tentang apa saja manfaat, cara kerja, fitur wajib, dan rekomendasi dari teknologi face recognition door lock yang perlu Anda tahu.

Apa itu Face ID dan Teknologi Face Recognition?

Face ID adalah pengenalan pola yang menggunakan wajah sebagai inputnya. Merupakan salah satu metode pengolahan citra digital yang digunakan untuk identifikasi seseorang melalui foto atau citra wajah.

Teknologi face recognition ini dikembangkan karena makin banyak gangguan pada password atau PIN. Jika dulu saat awal kemunculannya PIN dirasa cukup aman, kini dengan berkembangnya teknologi, PIN juga sudah mampu diretas.

Oleh karenanya untuk meningkatkan keamanan, dikembangkanlah teknologi face ID. Diharapkan dengan adanya teknologi ini, keamanan dalam bidang apapun bisa lebih ditingkatkan, termasuk berkurangnya pembobolan atau perampokan rumah.

Manfaat Face Recognition Door Lock

face recognition door lock

Sumber: Pixabay

Beberapa manfaat menggunakan kunci pintu pengenalan wajah meliputi:

1. Meningkatkan Keamanan

Kunci pintu pengenalan wajah menawarkan tingkat keamanan yang tinggi, karena hanya pengguna yang berwenang yang dapat membukanya. Ini adalah pilihan bagus untuk bisnis atau rumah yang ingin memastikan properti mereka terlindungi.

2. Memberi Tambahan Kenyamanan

Kunci pintu pengenal wajah sangat nyaman, memungkinkan Anda mengakses properti dengan mudah tanpa harus menggunakan kunci manual atau password.

3. Pengaturan yang Dapat Disesuaikan  

Face Recognition lock door menawarkan beberapa pengaturan yang dapat disesuaikan, sehingga Anda dapat memilih tingkat keamanan yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda. Anda juga dapat mengatur profil yang berbeda untuk pengguna yang berbeda, membuat pengelolaan hak akses menjadi mudah.

Pada dasarnya, penggunaan face recognition door lock ini terkesan sempurna jika Anda mencari opsi untuk keamanan pintu  yang tinggi, nyaman, dan dapat disesuaikan.

Cara Kerja Face Recognition pada Kunci Pintu Otomatis

Sistem face ID pada sebuah kunci pintu otomatis dilengkapi dengan fitur berikut:

  • Pengolahan citra
  • Deteksi wajah
  • Ekstraksi fitur
  • Klasifikasi

Tahapan fitur di atas dijalankan dengan cara Anda menyimpan terlebih dulu citra wajah yang diperbolehkan masuk ke dalam rumah. Nantinya citra wajah ini akan disimpan pada database smart door lock.

Ketika ada seseorang yang berusaha membuka pintu, kunci akan mendeteksi apakah citra wajah si pembuka tersimpan dalam databasenya. Jika tersimpan, maka kunci akan terbuka. Namun apabila citra wajah tidak dikenali, tentu saja pintu tidak akan terbuka.

Apabila si pembuka terus melakukan beberapa usaha, tetapi si smart door lock tidak juga mengenali. Biasanya akan ada alarm yang berbunyi menandakan bahwa ada kondisi yang aneh atau membahayakan.

Fitur yang Harus Diperhatikan dalam Memilih Kunci Pintu dengan Sistem Pengenalan Wajah

Saat mencari Kunci Pintu Pengenalan Wajah, Anda sebaiknya mempertimbangkan fitur-fitur berikut:

1. Kemudahan dalam Penggunaan

Kunci Pintu Pengenalan Wajah harus mudah diatur dan digunakan. Ini adalah bagian yang tidak boleh diabaikan, karena seharusnya, makin tinggi teknologi yang ditawarkan semakin banyak kemudahan yang diperoleh.

2. Ketepatan

Anda pasti menginginkan Kunci Pintu Pengenalan Wajah yang akurat. Jangan sampai pintu Anda dibuka kuncinya oleh seseorang yang tidak seharusnya ada di sana karena ketidak akuratan sistem pengenalan wajah yang Anda miliki.

3. Kecepatan

Pastikan Anda memilih kunci pintu dengan sistem pengenalan wajah yang cepat. Karena akan merepotkan jika Anda harus berdiri terlalu lama di depan pintu, menunggu smart lock mengenali wajah Anda.

4. Memiliki Fitur Lainnya

Biasanya kunci pintu dengan sistem face recognition juga dilengkapi dengan fitur lain yang dapat menunjang keamanan dan mempermudah akses membuka pintu. Pastikan Anda memiliki banyak opsi membuka pintu yang akan mempermudah Anda untuk masuk tanpa harus tergantung pada satu fitur keamanan saja.

5. Harga yang Sepadan

Bukan masalah mahal atau murah. Tetapi pastikan dengan harga yang Anda bayarkan ada manfaat maksimal yang bisa Anda peroleh dari pembelian tersebut.

 Rekomendasi Kunci Pintu Digital dengan Face ID

x6 pro face id

ONASSIS X6 PRO adalah smart lock yang secara khusus didesain sangat keren dan canggih. Terdapat beberapa fitur keamanan yang bisa Anda gunakan untuk membuka pintu dengan teknologi yang dimiliki X6 PRO. Bahkan Anda bisa membuka pintu menggunakan data biometrik wajah melalui teknologi face recognition .

Lebih jelasnya, ini fitur  smart lock X6 PRO yang sudah dilengkapi dengan sistem keamanan 7in1:

  • Built in Camera Viewer: Bisa melihat tamu yang datang melalui layar handle
  • Finger print: sidik jari pemilik rumah dapat menjadi kunci pembuka pintu
  • Kirim Foto: Handle ini bisa mengirim foto tamu langsung ke smartphone anda melalui aplikasi Onassis Smart
  • Password: nomor kunci yang bisa ditentukan oleh pemilik rumah
  • Card: kartu akses yang bisa digunakan untuk tamu yang menginap
  • Face recognition: yang akan mengirim data biometrik wajah Anda untuk membuka pintu
  • Manual Key: kunci manual juga tetap bisa berfungsi

Bagaimana? Cukup berharga bukan? Segera kunjungi website dan e-commerce resmi ONASSIS untuk mengetahui produk selengkapnya, dan jadilah salah satu customer yang puas.