Peralatan rumah berbasis digital mulai banyak digemari karena memberikan kenyamanan dan kemudahan dengan cara yang cerdas. Tidak heran jika konsep smart home berhasil menarik minat banyak orang. Salah satu perangkat smart things yang paling populer yaitu pintu smart lock atau smart door lock. Jika Anda berpikir untuk memasang pintu dengan sistem penguncian pintar, ada hal lain yang perlu Anda pertimbangkan. Pertama adalah jenis pintu yang akan dipasangi kunci pintu pintar. Hal ini sangat penting agar smart lock door yang dibeli bisa sesuai dengan kondisi pintu.
Untuk memasang pintu dengan smart lock, Anda harus menentukan di mana pemasangan pintu berada, untuk dalam ruangan atau luar ruangan. Jika ingin dipasang sebagai pintu luar atau pintu utama, pastikan area tersebut terlindungi dari hujan atau pilihlah smart lock waterproof. Sistem penguncian secara digital memang sangat menarik, tetapi tidak semua pintu bisa menggunakan jenis kunci canggih ini. Berikut jenis-jenis pintu yang cocok untuk dipasangi smart lock.
Jenis Pintu yang Cocok untuk Smart Lock
1. Pintu Kayu
Pintu kayu merupakan salah satu jenis pintu yang paling banyak digunakan untuk dipasangi smart lock. Jika Anda berencana untuk memasang kunci pintar pada pintu kayu, ketebalan pintu disarankan berkisar antara 3,5-6 cm. Sedangkan bila pintu Anda menggunakan kusen atau bingkai pintu, maka lebar kusen minimal 13 cm. Biasanya hanya pintu berbahan jati atau mahoni tebal yang bisa dimaksimalkan menjadi pintu smart lock.
2. Pintu Aluminium
Selain pintu kayu, ada juga pintu aluminium yang bisa dipasangi kunci pintar. Pintu aluminium banyak dipilih karena tidak hanya aman tapi juga anti rayap dan lebih ringan. Selain itu harga untuk jenis pintu ini relatif lebih murah dibanding dengan pintu kayu. Pintu pintar membantu meningkatkan keamanan pada pintu aluminium pada hunian Anda.
3. Pintu Baja
Anda juga bisa memasang perangkat pintu pintar pada jenis pintu baja. Pintu baja merupakan bahan yang paling kokoh dibanding jenis pintu lainnya dan sering dipilih karena memiliki tingkat keamanan paling tinggi. Bayangkan bila keamanannya masih bisa ditingkatkan dengan pemasangan pintu pintar.

Indikator Pemilihan Smart Lock
Perlu diketahui juga bahwa setiap pintu yang berbeda di atas memerlukan jenis kunci pintar yang berbeda. Oleh karena itu sangat penting untuk memastikan bahwa pintu kompatibel dengan kunci pintar sekaligus bagian lain dari smart home Anda. Perhatikan hal-hal ini sebelum Anda memasang smart lock.
Ketebalan pintu
Setiap smart lock memiliki syarat dan ketentuan yang berbeda-beda. Hal pertama yang perlu diperhatikan adalah ketebalan pintu. Ada standar ketebalan minimal yang harus dipenuhi agar penggunaan smart lock semakin maksimal. Telah dijelaskan sedikit di atas, ketebalan minimal sebuah pintu untuk dipasangi smart lock adalah 3,5 cm atau 35 mm. Semakin tebal pintu maka semakin aman dan mendukung optimalisasi fungsi kunci pintar.
Material pintu
Indikator kedua adalah menggunakan pintu dengan material yang sesuai. Pintu PVC adalah salah satu jenis bahan yang tidak disarankan untuk dipasangi kunci pintar karena karakternya yang tipis. Penggunaan smart lock pada material pintu yang tipis hanya akan merusak pintu.
Sesuaikan jenis pegangan pintu pintar
Seperti yang telah dibahas sebelumnya, setiap produk kunci digital memiliki standar yang berbeda. Sehingga bukan hal baru jika suatu produk smart lock dengan seri tertentu hanya bisa dipasang pada jenis pintu baja, namun tidak bisa dipasang pada pintu kayu. Konsultasikan jenis pintu dan kunci pintar Anda dengan penyedia terpercaya agar tidak ada kesalahan pemasangan dan penggunaan.
Fitur smart lock
Banyaknya variasi pintu pintar juga memudahkan Anda untuk memilih perangkat dengan fitur yang paling sesuai dengan kebutuhan. Fitur membuka untuk smart lock biasanya memiliki beragam akses seperti melalui kode PIN, RFID key card, kode atau kata sandi (password), fingerprint, hingga bluetooth.
Dengan pemasangan dan pembuatan perangkat pintu pintar, Anda akan mendapat keamanan dan kenyamanan hunian dan/atau bangunan secara maksimal. Smart lock bisa terintegrasi dengan perangkat smart things lain, salah satunya smartphone Anda. Fitur tersebut yang memungkinkan Anda melakukan pengelolaan device sesuai keinginan di mana pun dan kapan pun. Dari segi estetika, pintu smart lock juga membuat ‘wajah’ hunian terlihat lebih elegan dan menarik.

Rekomendasi Produk Smart Lock
Semua fitur menarik di atas bisa Anda dapatkan dalam satu produk yang sama dari Onassis. Dengan berbagai varian, seri, dan fitur yang ditawarkan, Anda dapat menyesuaikannya dengan kebutuhan pintu smart lock.
Untuk ruangan yang akan diakses oleh ratusan pengguna, maka kunci pintu pintar seri Futuriz cocok untuk dipilih. Pintu ini dapat digunakan oleh 150 pengguna kata sandi dan 200 pengguna dengan kartu. Sedangkan untuk hunian, seri X5 Pro dilengkapi dengan fingerprint dan door viewer yang memungkinkan Anda berkomunikasi dengan tamu.
Masih banyak pilihan produk SMART LOCK DOOR ONASSIS yang bisa dimiliki untuk kebutuhan rumah pintar Anda. Silahkan kunjungi katalog produk smart lock sekaligus melihat spesifikasi dan harganya langsung melalui toko online official Tokopedia Onassis.


